3 Keunggulan Acer Switch Alpha 12 untuk Profesi Videografer - Blogger Bandung | Penjaja Kata
Blogger Bandung yang menyediakan berbagai kebutuhan kata
Blogger Bandung | Copywriter
3562
post-template-default,single,single-post,postid-3562,single-format-standard,bridge-core-1.0.4,ajax_fade,page_not_loaded,,side_area_uncovered_from_content,qode-theme-ver-18.0.9,qode-theme-bridge,disabled_footer_bottom,qode_header_in_grid,wpb-js-composer js-comp-ver-5.7,vc_responsive
 

3 Keunggulan Acer Switch Alpha 12 untuk Profesi Videografer

3 Keunggulan Acer Switch Alpha 12 untuk Profesi Videografer

 

 

3-keunggulan-acer-switch-alpha-12-bagi-profesi-videographer-penjaja-kata

3 Keunggulan Acer Switch Alpha 12 untuk Profesi Videografer, Penjaja Kata. Perkembangan dunia digital semakin melesat, apalagi setelah tren penyajian suatu konten melalui media video sudah mulai menjamur. Berbagai profesi baru yang berhubungan dengan video pun bermunculan. Vlogger dan videografer menjadi profesi yang paling dikenal dan diminati oleh pelbagai lapisan masyarakat, hal ini dapat dilihat dengan semakin banyaknya konten video yang diunggah ke media sosial, serta aplikasi media sosial yang berhubungan dengan video.

Saya bersama beberapa rekan dan saudara saya, juga turut andil dalam meramaikan tren produksi video, terutama produksi video untuk industri buku. Berhubung saya bekerja paruh waktu sebagai admin media sosial di salah satu penerbit buku, saya pun mengajukan proyek pengelolaan konten video untuk mempromosikan buku. Kami pun mendapat proyek untuk memproduksi video yang akan ditayangkan di berbagai media sosial penerbit buku tersebut.

Sudah puluhan video yang kami telah produksi, video dengan konsep bumper dan stopmotion, maupun konsep video yang menonjolkan sisi sinematografi pun telah kami produksi. Sayangnya, proses pengolahan video yang kami lakukan lebih banyak di rumah dengan menggunakan PC. Proses editing video yang memakan waktu lama dan membutuhkan spesifikasi yang cukup tinggi, membuat kami memilih PC sebagai alat utama dalam mengolah video.

Padahal, kebutuhan akan konten video untuk disajikan ke media sosial membutuhkan waktu produksi yang cepat. Sehingga kami pun harus menganggarkan dana lebih untuk membeli laptop dengan spesifikasi yang mumpuni, untuk melakukan proses mengolah video secara cepat dan praktis. Laptop khusus game yang dibanderol dengan harga puluhan juta, menjadi target kami yang utama karena spesifikasinya sangat luar biasa bagus.

Sayangnya, budget kami sebagai mahasiswa tidak mencukupi untuk membeli laptop tersebut. Belum lagi ukurannya yang cukup besar, tentu akan membuat kami kesulitan saat membawa laptop tersebut bersama alat-alat untuk memproduksi video lain seperti kamera DSLR dan tripod. Maka dari itu, kami pun memutuskan untuk memilih laptop hybrid yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk pengolahan video.

Akan tetapi pertanyaannya, apakah ada laptop hybrid yang siap mendukung profesi kami? Ternyata jawabannya ada. Pertanyaan tersebut dijawab oleh Acer dengan laptop hybrid terbaru, Acer Switch Alpha 12. Ada tiga keunggulan yang akan diberikan Acer Switch Alpha 12 untuk orang-orang yang berprofesi sebagai videografer, berikut adalah ulasannya. Silakan disimak dan selamat menikmati. 🙂

1. Dilengkapi dengan Spesifikasi yang Mendukung Software Pengolah Video

memiliki-spesifikasi-yang-mendukung-software-editing-video-penjaja-kata

Salah satu kekurangan laptop hybrid yang beredar dipasaran adalah kekuatan prosesor-nya, hampir banyak laptop hybrid dibekali dengan prosesor yang tidak terlalu bagus untuk mendukung software pengolah video. Kapasitas penyimpanan dan memory/RAM juga menjadi perhitungan, karena software untuk mengolah video membutuhkan ruang penyimpanan yang besar, serta kapasitas memory/RAM yang besar juga agar tidak terjadi lag yang akan menghambat proses editing maupun rendering video.

Acer Switch Alpha 12 menawarkan prosesor Intel® CoreTM i& generasi ke-6, jenis prosesor yang sudah tidak diragukan lagi keandalannya dalam perngoperasian software editing video. Kapasitas hard disk sebesar 512 GB dan memory/RAM sebesar 8 GB sudah mampu mendukung kinerja software pengolah video menjadi lebih optimal. Ditambah dengan kemampuan grafisnya yang mencapai resolusi hingga 2160 x 1440, tentu akan sangat memanjakan para videografer saat berkarya.

2. Mempermudah Proses Pra dan Pasca Produksi Video 

mempermudah-proses-pra-dan-pasca-produksi-video-penjaja-kata

Dalam memprodukasi suatu video, diperlukan waktu untuk rapat bersama tim dalam menentukan konsep serta tema video yang akan diproduksi. Biasanya, kami sering menumpahkan ide dengan cara mencoret-coret kertas menggunakan pulpen. Cara ini kami rasa cukup efektif, karena kami dapat secara langsung memvisualisasikan ide-ide yang kami siap sajikan ke dalam video. Sayangnya, kertas-kertas yang sudah kami coret-coret akan terbuang sia-sia.

Acer Switch Alpha 12 dilengkapi dengan stylus pen, yang dapat digunakan oleh para pekerja kreatif dalam memvisualisasikan ide-idenya seperti yang kami lakukan tanpa harus menghambur-hamburkan kertas. Laptop hybrid ini juga beragam konektivitas mulai dari USB Type C , HDMI, USB 3.0, USB A dan DisplayPort. Hal ini akan memudahkan kami, baik saat akan menujukkan video pada saat meeting dengan klien, maupun saat akan mengirimkan video hasil produksi kepada klien.

3. Sistem Pendinginya Tanpa Kipas yang Tidak Akan Menimbulkan Noise dan Panas Berlebih

sistem-pendingin-acer-switch-alpha-12-tidak-akan-menimbulkan-noise-dan-panas-berlebih-penjaja-kata

Salah satu faktor penting dalam sebuah video adalah kualitas suara. Percuma saja bila kualitas video bagus, namun suara yang disajikan dipenuhi oleh noise yang mengganggu. Kipas yang ada pada laptop, biasanya akan menghasilkan noise saat kita akan membuat sebuah video dengan voice over, sehingga kualitas suara yang dihasilkan menjadi tidak jernih.

Acer Switch Alpha 12 dilengkapi dengan sistem pendingin yang bersahabat dengan videografer, karena tidak menggunakan sistem pendingin tanpa kipas bernama LiquidLoop TM, sehingga tidak akan berisik dan menghasilkan noise pada hasil video yang telah dibuat. Dengan sistem pendingin ini, proses pengolahan video yang memakan waktu cukup lama pun tidak akan membuat laptop mengalami panas berlebih.

*****

Itulah tiga keunggulan Acer Switch Alpha 12 untuk profesi videografer, semoga bermanfaat bagi teman-teman yang berprofesi sama seperti kami. Bagi yang berminat bisa segera mengunjungi toko online maupun offline yang menjajakan Acer Switch Alpha 12. Bagi yang suka menonton video, mari saksikan juga video yang telah saya buat bersama saudara saya, yang mengangkat konten mengenai Acer Switch Alpha 12 juga. Silakan ditonton dan selamat menikmati. 🙂

7 Comments
  • Widya Herma
    Posted at 13:26h, 06 December

    Kereeen banget speknya gahar banget. Sistem pendinginnya kece badai atuhlah ga bikin berisik dan mengurangi panas berlebih. Naksir beraaaattt… 😀

  • Ahmad
    Posted at 14:27h, 19 December

    cocok bgt bagi yg mengandalkan kerja cepat

  • Produsen Mukena
    Posted at 05:30h, 09 January

    Thanks atas tips review, jagi bahan pertimbangan nih buat aktivitas jualan kami

  • Ilham
    Posted at 21:27h, 12 February

    Acer udah terbukti kualitasnya … keren dech acer

  • Irwin Andriyanto
    Posted at 20:32h, 01 March

    saya tertarik pada sistem pendinginannya,,, gimana cara kerjanya yah??

Post A Comment
We work closely with you and carry out research to understand your needs and wishes.